Jumat 7 November 2025. Sosialisasi Wajib Belajar 13 Tahun dilaksanakan di Pendopo Kapanewon Kretek dengan narasumber Bapak SUPARDI, S.Pd, MM Kepala Bidang Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Non Formal Dikpora Bantul.
Acara dihadiri oleh Ibu PAUD Kapanewon Kretek Ibu Ishandayani, S.M., Ibu PAUD Kalurahan se- Kapanewon Kretek, Bapak/Ibu Guru TK, SPS dan KB di Kapanewon Kretek.
Program Wajib Belajar 13 Tahun yang merupakan upaya untuk memperluas akses pendidikan mulai dari 1 tahun pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) hingga 12 tahun pada pendidikan dasar dan menengah.
Adapun Tujuan dari Program Wajib Belajar 13 Tahun adalah :
• Meningkatkan angka partisipasi sekolah
• Menekan anak putus sekolah
• Menjamin pemerataan akses Pendidikan
• Meningkatkan kualitas sumber daya manusia
• Mempersiapkan peserta didik memasuki dunia kerja atau pendidikan tinggi

