Bersih Pantai Bantul Bersama 2025

 

Jumat 2 September 2022, Dalam rangka mensukseskan Bantul Bersih Sampah 2025 (Bantul Bersama), Kapanewon Kretek bersama Forkompinkap Kretek, Instansi di Kapanewon Kretek dan Kalurahan Parangtritis melaksanakan bersih pantai di sepanjang Pantai Depok Parangtritis. 

Pemberian edukasi pemilahan sampah juga diberikan kepada pelaku usaha kuliner di Pantai Depok. Pemilahan sampah rumah tangga terdiri dari sampah organik dan anorganik. Contoh sampah organik sayur-sayuran, buah-buahan, kotoran hewan maupun makanan basi. Sedangkan sampah Anorganik kaleng, kaca. logam, sampah plastik seperti botol air mineral dan Stryrofoam. Sampah yang telah dipilah dikumpulkan di tempat penampungan sampah yang nantinya akan diambil oleh petugas kebersihan. 

Dengan kegiatan tersebut diharapkan seluruh wilayah Kapanewon Kretek bersih dari sampah yang berserakan dan pemilahan sampah sudah terkelola oleh warga dengan sendirinya.