Aku Sehat Bahagia Tanpa Narkoba

Jumat, 22 September 2023 di Pendopo Kapanewon Kretek pada pukul 13.00 WIB Jawatan Sosial Kapanewon Kretek mengundang pelajar perwakilan  SMP, SMA/SMK, se-Kapanewon Kretek dalam acara Sosialisasi Pencegahan Narkotika. 

Dengan Judul “Aku Sehat Bahagia tanpa Narkotika” narasumber dari BNN Bantul tasa nama  Nanda Paramita, S.Sos dan
Nur Rofingah, S.Psi. 

Dalam kegiatan penyuluhan ini diharapkan para pelajar khususnya pelajar Kapanewon Kretek mengetahui bahaya dari Narkoba., dan dapat menambah wawasan dan pengetahuan para pelajar tentang narkotika dan obat-obat terlarang lainnya serta dapat menjadi Penggiat Anti Narkoba di lingkungannya.

Ada berbagai pertanyaan yang diajukan seperti :

1. Apakah ada perbedaan antara jenis-jenis narkoba yang beredar dipasaran? Ya ada perbedaan

2. Apa jenis narkoba yang paling berbahaya> Jenis narkoba yang paling berbahaya adalah narkoba yang bersifat adiktif atau semua narkotika yang golongan 1 yaitu methamphetamine, heroin, kokain.

3. bagaimana dengan dampak narkotika? tidak hanya membuat kecanduan, ada banyak bahaya penyalahgunaan narkoba bagi generasi muda. Mulai dari merusak kesehatan fisisk dan mental, hingga relasi dengan orang lain dan pendidikan.

Untuk itu maraknya kasus penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar/ remaja yang terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba hal ini dikarenakan beberapa faktor pendukung diantaranya yaitu rasa penasaran yang tinggi atau pun trend dan lingkungan pertemanan. untuk itu kita harus membentengi diri kita sendiri agar tidak terjerumus dalam narkotika yaitu dengan selalu mendekatkan diri dengan Tuhan Yang Maha Esa, keluarga/ orang tua, dan hal-hal positif lainnya agar terhindar dari narkotika, untuk selalu berkata tidak terkait dengan narkotika.

 

Jauhi Narkoba Sebelum Dunia Menjauhimu, dan

Jangan Menyia-nyiakan Hidup Anda dengan Narkoba